Bertambah, Total Tersangka Pencurian di Sekolah Nganjuk Jadi Tiga Orang -->

Javatimes

Bertambah, Total Tersangka Pencurian di Sekolah Nganjuk Jadi Tiga Orang

javatimesonline
11 April 2025

Tampang tiga tersangka saat diamankan petugas kepolisian 

NGANJUK, JAVATIMES -- Fakta mengejutkan kembali didapat dari hasil penyelidikan polisi terkait kasus pencurian alat elektronik di SDN Bendungrejo, Kecamatan Berbek, Nganjuk.


Jika sebelumnya hanya ada dua orang yang ditetapkan tersangka atas kasus itu, kini bertambah 1 tersangka menjadi 3 orang.


Tersangka baru kasus pencurian alat elektronik itu, yaitu RY (23), warga Desa Sengkut, Kecamatan Berbek.


Dalam pemeriksaan juga terungkap bahwa lokasi pencurian ikut bertambah.


Lokasi lain yang menjadi sasaran 3 tersangka ini adalah SDN 1 Sumberwindu, Kecamatan Berbek.


Hingga kini, polisi terus mendalami motif dan peran dari masing-masing pelaku. 

Berdasarkan hasil pemeriksaan, RY dipastikan hanya beraksi di SDN 1 Sumberwindu, sedangkan dua tersangka yang ditangkap lebih awal yakni SK dan PP terlibat di dua lokasi, ujar Kapolsek Berbek AKP Gatot Suwardi.


Gatot menambahkan, sejumlah barang bukti berhasil diamankan, di antaranya satu unit laptop, satu printer, satu obeng kuning, dan satu linggis yang digunakan saat beraksi. Barang-barang tersebut sempat ditawarkan melalui media sosial sebelum diamankan oleh petugas.

Ketiganya sudah kami amankan dan akui semua perbuatannya. Kami juga terus mengembangkan penyidikan untuk mengetahui kemungkinan keterlibatan mereka dalam kasus serupa di lokasi lain, terang Gatot.


Kasus ini menjadi perhatian serius karena menyasar fasilitas pendidikan yang seharusnya menjadi zona aman. Polisi juga mengimbau sekolah-sekolah untuk lebih meningkatkan sistem keamanan lingkungan masing-masing.


Dengan ditangkapnya para tersangka, polisi berharap situasi keamanan khususnya di sektor pendidikan makin kondusif dan bebas dari aksi kriminalitas.



(AWA)