Layanan PELATARAN di Hari Minggu, Kantah Nganjuk Permudah Warga Urus Sertipikat Tanah -->

dprd nganjuk

dprd nganjuk

Javatimes

Layanan PELATARAN di Hari Minggu, Kantah Nganjuk Permudah Warga Urus Sertipikat Tanah

javatimesonline
08 Maret 2025
Antusiasme Warga Tinggi, PELATARAN Kantah Nganjuk Jadi Solusi Urus Sertipikat di Hari Minggu

NGANJUK, JAVATIMES – Kantor Pertanahan Kabupaten Nganjuk terus memberikan kemudahan bagi masyarakat dengan menghadirkan Pelayanan Tanah Akhir Pekan (PELATARAN) di hari Minggu. Program ini menjadi solusi bagi warga yang ingin mengurus sertipikat tanah tanpa harus meninggalkan pekerjaan di hari biasa.

Layanan ini tersedia setiap Sabtu dan Minggu, pukul 08.00 - 12.00 WIB, di Loket Prioritas, khusus bagi pemohon langsung tanpa perantara atau kuasa. Dengan sistem ini, masyarakat dapat menikmati proses yang lebih cepat, transparan, dan bebas calo.

Tingginya antusiasme warga menunjukkan bahwa layanan ini sangat membantu, terutama bagi mereka yang hanya memiliki waktu luang di akhir pekan. Dengan sistem yang lebih praktis dan efisien, masyarakat kini tidak perlu khawatir lagi dalam mengurus legalitas tanahnya.

Manfaatkan PELATARAN di hari Minggu untuk mengurus sertipikat tanahmu sendiri tanpa ribet dan tanpa perantara!





Sumber : Kantah Nganjuk