![]() |
Dies natalis ke-48 SMPN 2 Nganjuk |
NGANJUK, JAVATIMES -- SMPN 2 Nganjuk kembali mencatatkan momen bersejarah dengan sukses menggelar perayaan Dies Natalis ke-48. Dengan acara yang diselenggarakan di area SMPN 2 Nganjuk, menjadi tonggak refleksi perjalanan panjang dari sekolah tersebut yang sekaligus wujud nyata visi untuk "Smart No Day Without Performance" (Cerdas Tiada Hari Tanpa Prestasi).
Perayaan kali ini, dimulai dari tampilan karawitan, hadroh dan lagu Arpeda Kebangsaanku, lalu peresmian Kantin sekolah oleh Dr. H. Sopingi, A.P., M.M, Kepala Dinas (Kadis) Pendidikan Nganjuk yang dihadiri oleh Kepala Sekolah dan jajaran guru SMPN 2 Nganjuk, siswa serta tamu undangan.
Dalam sambutannya, Dr. H. Sopingi, A.P., M.M, yang biasa disapa kang Pingi, menyampaikan pesan terhadap siswa- siswi SMPN 2 Nganjuk untuk selalu adaptif dengan perubahan dan berharap untuk tidak terlena dengan cara-cara lama, karena itu ia mengajak para siswa SMPN 2 Nganjuk untuk banyak membaca, berlatih dan berdiskusi dengan teman dan guru.
Gali ilmu sedalam dan seluas-luasnya serta budayakan gemar membaca. Buku adalah jendela dunia dan membaca akan membuka cakrawala pengetahuan kalian, tambah Kang Pingi, Rabu, (26/2/2025).
![]() |
Kepala SMPN 2 Nganjuk, Anik Sutiani |
Sementara Kepala SMPN 2 Nganjuk, Anik Sutiani dalam sambutannya juga menyampaikan, kalau dirinya bangga bisa merayakan dies natalis ke-48 ini bersama keluarga besar SMPN 2 Nganjuk dan masyarakat luas
Saya berharap pada dies natalis ke-48 tahun dapat menambah komitmen kami untuk terus berkembang dan berkontribusi di tingkat nasional bahkan internasional, sambutnya
Sebagai puncak dari perayaan dies natalis, adalah prosesi syukuran dengan pemotongan dan penyerahan tumpeng menandai rasa syukur atas perjalanan 48 tahun SMPN 2 Nganjuk, tidak hanya unggul dalam pendidikan, tetapi juga menjadi pusat kreativitas dan inovasi.
Karena itu, momentum ini banyak meninggalkan kesan mendalam bagi seluruh peserta, sekaligus mempertegas posisi SMPN 2 Nganjuk sebagai lembaga pendidikan yang terus melangkah menuju keunggulan global.
(Ind)