Kantor Pertanahan Nganjuk Buka Layanan Prioritas Akhir Pekan untuk Pemohon Sertipikat -->

dprd nganjuk

dprd nganjuk

Javatimes

Kantor Pertanahan Nganjuk Buka Layanan Prioritas Akhir Pekan untuk Pemohon Sertipikat

javatimesonline
16 Februari 2025

PELATARAN: Mudahkan Masyarakat Urus Sertipikat Tanah Tanpa Kuasa


NGANJUK, JAVATIMES – Kantor Pertanahan Kabupaten Nganjuk membuka Loket Prioritas Program Pelayanan Tanah Akhir Pekan (PELATARAN) pada Sabtu-Minggu, 15-16 Februari 2025. Layanan ini khusus bagi pemohon yang mengurus sertipikat tanah tanpa perantara atau kuasa.


Program PELATARAN memberikan kemudahan bagi masyarakat yang tidak sempat mengurus sertipikat di hari kerja. Jam operasional layanan ini dimulai pukul 08.00 – 12.00 WIB di Kantor Pertanahan Kabupaten Nganjuk.


Dengan adanya Loket Prioritas, masyarakat bisa lebih mudah dan cepat mendapatkan pelayanan langsung tanpa perantara. Kantor Pertanahan Nganjuk mengajak warga untuk memanfaatkan layanan ini guna memastikan kepemilikan tanah yang sah secara hukum.


Yuk, urus sertipikatmu sendiri tanpa kuasa di Loket Prioritas PELATARAN!




Sumber : Kantah Nganjuk