Ikuti Sosialisasi Bawaslu Nganjuk, Paslon Marhaen-Trihandy Nyatakan Siap Menang dan Kalah -->

Javatimes

Ikuti Sosialisasi Bawaslu Nganjuk, Paslon Marhaen-Trihandy Nyatakan Siap Menang dan Kalah

javatimesonline
03 Oktober 2024

Marhaen Djumadi-Trihandy Cahyo Saputro saat mengikuti sosialisasi pengawasan dan penandatanganan komitmen Pilkada 2014 yang diadakan Bawaslu Nganjuk 

NGANJUK, JAVATIMES -- Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Kabupaten Nganjuk menggelar 'Sosialisasi Pengawasan dan Penandatanganan Komitmen Pemilihan Kepala Daerah 2024'.


Kegiatan tersebut berlangsung di Hotel Front One Nganjuk, Kamis (3/10/2024).


Deklarasi tersebut dihadiri oleh seluruh pasangan calon (Paslon), pimpinan partai politik pengusung, komisioner Bawaslu dan KPU Nganjuk, serta Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Kabupaten Nganjuk.


Pasangan Calon (Paslon) Bupati dan Wakil Bupati Nganjuk Marhaen Djumadi-Trihandy Cahyo Saputro, menyampaikan bahwa sosialisasi ini menjadi langkah penting dalam menjaga suasana kondusif selama kampanye.


Keduanya berkomitmen, dalam menghadapi kontestasi Pilkada Nganjuk 2024 ini akan berkampanye dengan riang gembira. 


Tidak ketinggalan, pasangan ini juga menyatakan siap menang dan kalah pada Pemilihan Kepala Daerah Kabupaten Nganjuk yang akan berlangsung pada 27 November mendatang.

Kami berkomitmen melaksanakan kampanye dengan damai. Kami siap menang dan kalah, tegas Marhaen-Trihandy saat mengikuti 'Sosialisasi Pengawasan dan Penandatanganan Komitmen Pemilihan Kepala Daerah 2024' yang diadakan Bawaslu Nganjuk.


Untuk diketahui, dalam mengarungi pesta demokrasi lima tahunan di Kabupaten Nganjuk ini, Paslon Marhaen Djumadi-Trihandy Cahyo Saputro yang mengusung tagline 'Nganjuk Bangkit Melesat dan Lanjutkan' menawarkan sejumlah program unggulan, di antaranya:

  1. Memberikan beasiswa bagi pelajar SD dan SMP yang berprestasi.
  2. Memberikan beasiswa bagi mahasiswa asal Kabupaten Nganjuk yang kurang mampu dan berprestasi.
  3. Mengupayakan penambahan pupuk bersubsidi bagi petani.
  4. Persentase alokasi dana desa (ADD) akan ditingkatkan.
  5. Kesejahteraan bagi RT dan RW 
  6. Honor kader kesehatan dan KB akan ditingkatkan

Jadi itu cita-cita kami. Kami berdua siap memimpin Kabupaten Nganjuk lima tahun ke depan. Apalagi kita ini saling melengkapi, yang satu masih muda, pengusaha, kemarin juga jadi Caleg dapat 30ribu suara. Kemudian saya punya pengalaman birokrasi, jenengan juga bisa melihat prestasi di Kabupaten Nganjuk seperti apa. Maka pasangan ini mengolaborasikan senior dan generasi muda, yang menjadi harapan bagi Kabupaten Nganjuk, tandas Marhaen.




(AWA)