Kepala Sub Bagian Tata Usaha, Suprijo A.Ptnh., M.Si saat memimpin apel pagi
NGANJUK, JAVATIMES -- Apel pagi merupakan kegiatan rutin yang dilaksanakan oleh Kantor Pertanahan (Kantah) Kabupaten Nganjuk.
Hal itu sebagaimana terlihat di halaman Kantor Pertanahan Kabupaten Nganjuk, Selasa (10/9/2024).
Seluruh pegawai Kantah Kabupaten Nganjuk tampak mengikuti gelaran apel pagi yang dipimpin langsung oleh Kepala Sub Bagian Tata Usaha, Suprijo A.Ptnh., M.Si.
Dalam amanatnya, Suprijo menyampaikan pesan khusus kepada seluruh pegawai Kantah Kabupaten Nganjuk.
Salah satu pesannya yakni agar para pegawai tetap fokus pada target yang telah ditetapkan Kementerian ATR/BPN maupun Kantah Kabupaten Nganjuk.
Suprijo menegaskan pentingnya kolaborasi antar bidang sebagai bentuk tanggung jawab dan komitmen terhadap tugas dan kewajiban.
Apel pagi ini berlangsung dengan tertib dan diakhiri dengan pengarahan singkat dari Suprijo terkait tugas-tugas harian yang harus dilaksanakan oleh pegawai Kantah Kabupaten Nganjuk.
Sumber: Kantah Kabupaten Nganjuk