Pj Bupati Nganjuk Sri Handoko Taruna saat menerima piala WTN dari Kementerian Perhubungan |
NGANJUK, JAVATIMES - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Nganjuk meraih dua penghargaan penyelenggaraan urusan bidang transportasi dalam acara Hub Space Kementerian Perhubungan Republik Indonesia (Kemenhub RI) di JiExpo Kemayoran Jakarta pada 6-7 September 2024 lalu.
Salah satu penghargaan yang diraih Pemkab Nganjuk yakni Hub Award sebagai Kabupaten terbaik pada nominasi sistem transportasi berkelanjutan kategori Kabupaten Raya yang diterima langsung oleh PJ Bupati Nganjuk Sri Handoko Taruna pada Selasa (6/9/2024).
Sementara penghargaan yang diperoleh tersebut, tidak lepas dari program yang dijalankan oleh Dinas Perhubungan (Dishub) Kabupaten Nganjuk dalam meningkatkan keselamatan lalu lintas sebagai upaya untuk mereduksi angka kecelakaan lalu lintas dengan penyediaan layanan armada pelajar seperti Angkutan Sekolah Gratis dan Angkutan Sekolah Disabilitas (Angsa Sadis).
Sedangkan penghargaan kedua yang diterima Pemkab Nganjuk yakni Wahana Tata Nugraha (WTN) yang diserahkan langsung oleh Kemenhub RI Budi Karya Sumadi kepada Pj Bupati Nganjuk yang didampingi oleh Kepala Dishub Kabupaten Nganjuk dan Kapolres Nganjuk pada Rabu (7)9/2024).
Wakil Presiden Makruf Amin berfoto bersama sejumlah kepala daerah yang berhasil meraih penghargaan Hub Award |
Penghargaan kedua yang diraih Pemkab Nganjuk tidak lepas dari kinerja dari Dishub Nganjuk dalam penyelenggaraan sistem transportasi perkotaan seperti dibidang lalu lintas, angkutan umum, sarana transportasi darat, prasarana transportasi dan bidang umum.
Dua prestasi ini kami persembahkan untuk masyarakat Nganjuk yang mendukung pengembangan transportasi berkelanjutan, kata Pj Bupati Nganjuk Sri Handoko Taruna.
Hal yang sama juga disampaikan Tri Wahju Kuntjoro Kadishub Nganjuk, dua penghargaan tingkat Nasional yang diterima Pemkab Nganjuk tidak lepas dari berbagai program inovasi yang dilaksanakannya, tentu ada dukungan dari Polres Nganjuk, Dinas PUPR, Diskominfo dan pihak terkait lainnya.
Inovasi yang kami jadikan program unggulan adalah angkutan sekolah disabilitas, Nganjuk Padang Jingglang, Satpalka, Unit Reaksi Cepat Perlengkapan Jalan, Zona Kawasan Tertib Hukum (KTH), dan inovasi lainnya yang mampu mendukung kinerja Dinas Perhubungan Kabupaten Nganjuk, ungkapnya.
(Ind)