Pasutri ASN saat berfoto dengan pejabat penting di Kabupaten Jombang
JOMBANG, JAVATIMES -- Banyak jalan menuju Roma, banyak cara pula untuk mencari pahala. Salah satunya seperti yang dilakukan oleh pasangan suami istri (pasutri) yang tercatat sebagai Aparatur Sipil Negara (ASN) Slamet Agus Tri Prastyo Kepala Sekolah SMPN 4 dan Dian Yunitasari Sekdin Dikbud Jombang.
Pasutri itu juga tercatat sebagai pengusaha sembako asal Desa Dukuhklopo Kecamatan Peterongan, Kabupaten Jombang.
Keduanya membagikan sebagian keuntungannya selama menjadi pengusaha di bulan penuh berkah ini kepada lebih dari 400 warga kurang mampu. Rinciannya sebanyak 2 ton beras, 400 amplop berisi uang tunai, 400 kilogram minyak goreng dan 400 kilogram ikan lele secara gratis. Pembagian dilakukan di halaman rumah pasutri ASN sekaligus pengusaha tersebut, pada Sabtu (16/03/24) sore.
Acara pembagian sembako, uang dan ikan lele dimulai sejak pukul 15.30 WIB. Nampak hadir dalam acara bakti sosial tersebut, Sekdakab Jombang Agus Purnomo, Kadis Dikbud Kabupaten Jombang Senen, Komandan Satradar 222 Kabuh Letkol Lek Eka Yawendra Parama, serta Camat Peterongan M.Eryk Arif, Kanit Binmas Polsek Peterongan dan Danramil Peterongan.
Setelah melalui seremonial dan tausiyah singkat, proses pembagian sembako, uang dan lele mulai dilakukan.
Ratusan warga yang sudah lama duduk di kursi undangan langsung berdiri dan berbaris rapi untuk mendapatkan jatah paket sodaqoh dengan tertib. Rinciannya masing-masing warga yang berasal dari beberapa desa di wilayah Kecamatan Peterongan ini mendapatkan jatah satu amplop berisi uang, beras premium 5 kilogram, minyak goreng 1 liter dan ikan lele sebanyak satu kilogram.
Alhamdulillah saya dan suami bisa berbagi dengan ratusan warga kurang saat bulan penuh berkah ini. Kegiatan ini sudah rutin kami lakukan setiap tahun, sebagai wujud rasa syukur dan alhamdulillah kali ini ditemani para sahabat kami. Seperti Dansatradar 222 Kabuh, Pak Sekda, Pak Kadis Dikbud, Pak Camat Peterongan dan lain-lain, ujar Dian yang tercatat sebagai Sekdin Disdikbud ini penuh haru.
Perlu diketahui, selain sebagai pengusaha, Dian Yunitasari dan suaminya Slamet Agus Tri Prastyo menjabat sebagai Kepala Sekolah di SMPN 4 Banjardowo Jombang Kota.
Namun demikian, pasutri ini telah merintis bisnis sebagai pedagang dan pengusaha minyak goreng sejak masih muda dan bekerja sebagai guru biasa.
Kini bisnis Pasutri Dian dan Agus Tri telah berkembang pesat hingga meluas ke berbagai bidang. Termasuk dalam budidaya perikanan darat jenis ikan lele.
Tentu saja di tengah mahalnya harga kebutuhan pokok saat ini, Dian Yunitasari berharap, Sodaqoh yang ia lakukan bersama suaminya dapat membantu mengurangi beban ekonomi warga kurang mampu.
Semoga bermanfaat dan bisa membantu meringankan beban perekomian warga kueang mampu. Terutama di saat harga-harga komoditas jenis sembako yang masih tinggi, pungkas Dian.
(Gading)