Satukan Pandangan, Aliansi Relawan Ganjar Malang Raya Gelar Konsolidasi -->

Javatimes

Satukan Pandangan, Aliansi Relawan Ganjar Malang Raya Gelar Konsolidasi

javatimesonline
27 Mei 2023
Konsolidasi Aliansi Relawan Ganjar Malang Raya


MALANG, DJAVATIMES -- Setelah diumumkannya Ganjar Pranowo sebagai calon Presiden 2024 dari Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDI-P), membuat masyarakat berbondong-bondong menjadi relawan pendukung.


Tak hanya di dalam negeri, di luar negeri pun juga ada yang rela menjadi relawan pendukung calon Presiden Ganjar Pranowo.


Bahkan nama relawan pun bermacam-macam. Seperti halnya di Kabupaten Malang, banyak berdiri kelompok-kelompok relawan Ganjar Pranowo dengan berbagai macam nama relawan. 


Maka dari itu, untuk bisa menyatukan pandangan pemenangan Ganjar Pranowo sebagai Presiden 2024, dibentuklah Aliansi Relawan Ganjar Malang Raya.


Pada Sabtu 27 Mei 2023, merupakan agenda konsolidasi pertama yang diadakan Aliansi Relawan Ganjar Malang Raya (ARG Malang Raya).


Acara konsolidasi dihadiri berbagai relawan Ganjar, di antaranya Forum Relawan Demokrasi, Ganjar Pranowo Kita Malang Raya, Relawan Ganjar Bersatu, Pejuang Merah Putih, Laskar Nusantara, Yayasan Gong Mas, Seknas Ganjar Indonesia, KGBN, Militan Nasionalis, dan masih banyak lagi nama-nama komunitas relawan yang hadir .


Acara konsolidasi juga dihadiri tamu undangan dari tim pemenangan Ganjar Provinsi Jawa Timur,  I Made Ryandana selaku Ketua DPC PDIP Malang Kota, dan tamu undangan yang lain serta beberapa elemen yang dikoordinir oleh Abah Sholeh Kawimintorogo. 


Acara kegiatan ini dihelat di Rumah Makan Kertanegara dengan cukup sederhana dan berjalan lancar.


Dalam kesempatannya, I Made Riandiana Kartika, S.E,  M.M  atau yang dikenal dengan Blie Made mengungkapkan bahwa setelah diumumkannya calon Presiden dari PDI-P 2024 ini, seluruh internal partai wajib mendukung Ganjar Pranowo sebagai calon Presiden.

Dan ini gayung bersambut dengan banyaknya relawan -relawan pendukung  dari masyarakat, kami sebagai orang partai tidak akan mencampuri internal para relawan untuk memenangkan pak Ganjar nantinya, tuturnya.

 

Konsolidasi Aliansi Relawan Ganjar Malang Raya (ARG Malang Raya)


Dalam hal ini, mari ciptakan nuansa politik yang adem, menjunjung tinggi nilai-nilai ber-bhinneka tunggal ika serta jangan sampai ada adu domba dan ciptakan Indonesia yang damai dalam persatuan dan kesatuan untuk NKRI, sambung blie Made.


Sementara koordinator acara konsolidasi ARG Malang Raya Abah Sholeh menjelaskan, kegiatan tersebut diadakan untuk menyatukan organ-organ dan relawan pendukung Ganjar Pranowo sebagai Presiden 2024.

Adapun atas petunjuk dan arahan dari Ketua Umum Koordinator ARG Nasional dan Musyawarah Ketua ARG Jawa Timur, maka dipandang perlu amanah ini dengan menunjuk saya untuk segera melaksanakan Konsolidasi ARG Malang Raya, ucapnya.


Kami ARG Malang Raya tidak cari muka untuk kepentingan pribadi atau golongan namun kami ingin menyatukan ini untuk mengusung Ganjar Pranowo sebagai Presiden demi melanjutkan program dari Presiden Jokowi setelah masa jabatannya berakhir di 2024, sambungnya.


Posko pemenangan dari ARG Malang Raya, kata Abah Sholeh, nantinya akan berpusat di kota Malang.

Karena disini koordinasinya lebih cepat, pungkasnya.




(Tim)